Alhamdulililah, senang rasanya ketika membaca guraru.org pada Sabtu sore hari di sekolah (17/11/2013), nama saya tertera dalam pengumuman 15 finalis Acer Guraru Award 2013. Belum lama saya tergabung dalam komunitas guru era baru tersebut, namun secara bertahap dapat mengikuti dan berbagi informasi serta berkomentar atas beberapa postingan teman-teman.
Melalui tulisan ini, saya akan berbagi beberapa ciri khas atau keunggulan blog saya, siapa tahu dapat menginspirasi pembaca agar memiliki weblog yang tentu lebih baik dari apa yang saya punya. Berikut keunggulan blog saya (maaf tidak bermaksud sombong):
1. Desain buatan sendiri
Tampilan desain blog atau template merupakan buatan sendiri ditengah godaan untuk migrasi ke template instan yang banyak tersedia. Untuk slider label tertentu berasal dari creating website yang saya pasang sendiri.
2. MP3 Player
Untuk mengingatkan kembali tentang lagu-lagu nasional kepada pemirsa kami mengambil MP3 Player dan diletakan statis di atas header. Silahkan klik play untuk mendengarkan lagunya.
3. Perangkat pembelajaran yang lengkap
Isi atau konten perangkat pembelajaran kelas XI SMA tersedia lengkap yang meliputi: Program tahunan, Program semester, perhitungan pekan efektif, silabus, pemetaan SK/KD, KKM, dan RPP. Perangkat pembelajaran ini dapat dilihat secara langsung maupun diunduh.
4. Modul belajar
Kami menyiapkan modul juga materi pelajarannya sebagai pegangan siswa dan guru. Modul dibuat per kompetensi dasar sehingga satu pokok bahasan bisa mencapai tiga atau empat modul.
5. Data bervariasi
Input data tidak hanya berupa teks namun telah dilengkapi dengan gambar, video, media pembelajaran, dan juga animasi.
6. Aplikasi soal atau kuis
Apalikasi pembuatan soal atau kuiz untuk latihan, selain versi manual juga telah menggunakan quiz maker dan google drive sehingga lebih interaktif.
7. Menjadi rumah belajar PKN
Blog pembelajaran PKN berusaha memenuhi keinginan pembaca dengan melengkapi berbagai kebutuhan untuk belajar PKN. Oleh karena itu dilengkapi dengan E Book, Peraturan Perundang-undangan, Motivasi, dan Media pembelajaran.
Demikian semoga senantiasa dapat membantu berbagi dengan pembaca. Kritik dan saran ditunggu untuk kesempurnaan blog ini. Terima kasih.
Ditulis Oleh: Rochimudin ~ Untuk Pendidikan Indonesia
Artikel Sekilas Blog pkndisma.blogspot.com
Semoga bermanfaat.
Terimakasih atas kunjungan dan kesediaan Anda membaca artikel ini.
Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar baik FB comment maupun comment di blog. Sebaiknya berikan comment selain di FB comment agar cepat teridentifikasi.
bos kamu bisa kirim templates in
BalasHapusMaaf kalau template jadi tidak bisa pak sebab terkait kepemilikan dan agar tidak ditiru platformnya. Terima kasih.
Hapus